MacBook Air M4 vs M2: Mana Pilihan Terbaik di 2025? Ini Jawabannya!

MacBook Air M4 vs M2
Sumber :
  • lifeworks

Bagi pengguna yang sering bekerja mobile dan tidak ingin ribet dengan colokan listrik, MacBook Air M4 bisa menjadi pilihan lebih menjanjikan.


Dukungan AI: Siap Hadapi Masa Depan

Chip M4 juga dirancang untuk menangani pemrosesan kecerdasan buatan secara lokal. Ini berarti pengguna akan mendapatkan pengalaman yang lebih cepat dan aman saat memakai fitur seperti transkripsi suara otomatis, pengenalan gambar, dan berbagai fitur berbasis AI lain yang mulai diintegrasikan ke macOS Sequoia dan seterusnya.

Jika kamu aktif di dunia kreatif, teknologi, atau bekerja dengan aplikasi AI, M4 jelas lebih siap menghadapi tantangan masa depan.


Konektivitas: Tambahan Dukungan Monitor Eksternal

Dari sisi port, tidak ada perubahan besar. Kedua model dilengkapi dengan dua port Thunderbolt/USB 4, jack headphone 3.5mm, serta port pengisian daya MagSafe. Namun, ada satu keunggulan penting dari M4: dukungan untuk dua monitor eksternal secara bersamaan, sementara M2 hanya mendukung satu.