5 Smartphone dengan Skor AnTuTu Tertinggi 2024: Performa Ngebut untuk Segala Aktivitas!

5 Smartphone dengan Skor AnTuTu Tertinggi 2024: Performa Ngebut untuk Segala Aktivitas!
Sumber :
  • Digital Trends

Gadget – Buat kamu yang ingin punya smartphone dengan performa terbaik, AnTuTu Benchmark adalah salah satu tolok ukur yang bisa diandalkan. Aplikasi ini menguji kemampuan hardware sebuah perangkat, dan semakin tinggi skornya, semakin canggih performa yang ditawarkan.

Hingga akhir 2024, dua chipset unggulan, MediaTek Dimensity 9400 dan Qualcomm Snapdragon 8 Elite, mendominasi dengan skor fantastis mencapai 3 juta poin. Kalau kamu sedang cari ponsel flagship, berikut daftar rekomendasi smartphone dengan skor AnTuTu tertinggi.

1. ASUS ROG Phone 9 Pro

ASUS ROG Phone 9 Pro

Photo :
  • Digital Trend

Dirancang khusus untuk para gamer, ASUS ROG Phone 9 Pro hadir dengan chipset Snapdragon 8 Elite dan RAM 24 GB. Skornya mencapai 3 juta poin di AnTuTu, menjadikannya salah satu perangkat dengan performa terbaik tahun ini.

Selain itu, desainnya khas gaming dengan tombol trigger, dua port USB-C, dan sistem pendingin canggih yang bikin sesi gaming lebih nyaman.

Harga: Rp20,1 juta

Kelebihan: Performa gaming premium, desain futuristik, dan fitur gaming unggulan.

2. ASUS ROG Phone 9

ASUS ROG Phone 9

Photo :
  • VOI

Kalau versi Pro terasa terlalu mahal, ASUS ROG Phone 9 reguler bisa jadi alternatif. Meskipun tanpa lensa telefoto dan RAM sedikit lebih kecil, performanya hampir setara dengan skor AnTuTu sekitar 3,1 juta poin. Cocok buat yang ingin pengalaman gaming kelas atas dengan budget lebih ramah.

Harga: Rp16,1 juta

Kelebihan: Performa tangguh dengan harga lebih terjangkau.

3. Xiaomi 15

Xiaomi 15

Photo :
  • xiaomi

Sebagai flagship terbaru, Xiaomi 15 mengusung Snapdragon 8 Elite, RAM 16 GB, dan memori UFS 4.0. Skor AnTuTu-nya mencapai 3,09 juta poin. Selain performa tinggi, desain ramping dan sertifikasi IP68 bikin ponsel ini cocok untuk berbagai aktivitas.

Harga: Rp13,8 juta

Kelebihan: Kombinasi desain elegan, tahan air, dan performa tinggi.

4. Honor Magic 7

Honor Magic 7

Photo :
  • franddroid

Kalau kamu butuh ponsel yang tangguh untuk gaming sekaligus fotografi, Honor Magic 7 adalah pilihan tepat. Dengan chipset Snapdragon 8 Elite, RAM 16 GB, dan skor AnTuTu mencapai 3,63 juta poin, performanya luar biasa. Ditambah tiga kamera belakang 50 MP, hasil fotonya nggak kalah profesional.

Harga: Rp18,5 juta

Kelebihan: Kamera canggih dan performa ekstrem.

5. OPPO Find X8 Pro

OPPO Find X8 Pro

Photo :
  • Fobers

Ponsel ini ditenagai MediaTek Dimensity 9400 dan mencetak skor AnTuTu hingga 3,3 juta poin. Dengan RAM 16 GB, layar AMOLED LTPO 120 Hz, dan fitur seperti komunikasi via satelit, OPPO Find X8 Pro jadi salah satu flagship paling mutakhir tahun ini.

Harga: Rp18,9 juta

Kelebihan: Teknologi terbaru dan kemampuan fotografi yang luar biasa.


Smartphone dengan skor AnTuTu di atas 3 juta poin menawarkan performa luar biasa untuk gaming berat, multitasking, hingga editing video. Tapi, perangkat-perangkat ini memang ada di kelas flagship, jadi siap-siap merogoh kocek lebih dalam. Kalau kamu memang butuh performa terbaik, salah satu dari ponsel ini pasti nggak akan mengecewakan.

Dapatkan informasi terbaru seputar Gadget, Anime, Game, Tech dan Berita lainnya setiap hari melalui social media Gadget VIVA. Ikuti kami di :
Instagram @gadgetvivacoid
Facebook Gadget VIVA.co.id
X (Twitter) @gadgetvivacoid
Whatsapp Channel Gadget VIVA
Google News Gadget