Nubia V70 Max Resmi Rilis dengan Baterai 6.000mAh, Siap Masuk ke Indonesia?

Nubia V70 Max Resmi Rilis dengan Baterai 6.000mAh, Siap Masuk ke Indonesia?
Sumber :
  • nubia

Untuk kebutuhan fotografi, Nubia V70 Max mengusung kamera utama 50MP yang didukung oleh kamera makro 2MP dan satu kamera AI tambahan. Sementara di bagian depan, terdapat kamera selfie 8MP yang ditempatkan di notch waterdrop.

Desain ponsel ini cukup khas untuk kelas entry-level, dengan bezel layar yang cukup tebal terutama di bagian dagu. Modul kamera belakang berbentuk bulat besar di tengah, sementara LED flash ditempatkan di luar bump kamera.

Fitur Tambahan yang Menarik

Ponsel ini menjalankan sistem operasi MyOS 15 berbasis Android 15, menghadirkan pengalaman pengguna yang lebih modern. Beberapa fitur lain yang cukup menarik antara lain:

  • Sensor fingerprint di samping

  • NFC untuk kemudahan transaksi digital

  • Triple slot (SIM + microSD)

  • Jack audio 3.5mm untuk pengguna headset kabel

Harga dan Ketersediaan

Saat ini, Nubia V70 Max pertama kali dijual di Filipina dengan harga sekitar Rp1,4 jutaan. Harga yang cukup kompetitif ini menjadikannya pilihan menarik bagi pengguna yang mencari smartphone dengan layar besar dan baterai tahan lama.