Cara Menemukan HP Android yang Hilang dengan Find My Device

Cara Menemukan HP Android yang Hilang dengan Find My Device
Sumber :
  • Blackxperience

Cara Mengaktifkan Find My Device

Biasanya, fitur ini sudah aktif secara default di HP Android. Tapi untuk memastikan, kamu bisa cek dengan langkah berikut:

  1. Buka Pengaturan (Settings) di HP.
  2. Pilih Keamanan (Security) atau Keamanan & Lokasi (Security & Location).
  3. Ketuk Temukan Perangkat Saya (Find My Device).
  4. Pastikan fitur ini dalam keadaan aktif (berwarna biru atau hijau).

Cara Melacak HP yang Hilang dengan Find My Device

Jika HP kamu hilang, kamu bisa melacaknya dengan dua cara:

1. Melalui Website

  • Buka Find My Device di komputer atau perangkat lain.
  • Login dengan Akun Google yang sama dengan yang ada di HP yang hilang.
  • Peta akan menunjukkan lokasi terakhir HP jika masih terhubung ke internet.
  • Pilih opsi: Bunyikan, Kunci, atau Hapus Data.