HyperOS 3 Datang! Xiaomi-mu Kebagian? Cek Daftar Lengkap & Fitur 'Dewa' yang Bikin Ngiler!
Sabtu, 3 Mei 2025 - 19:50 WIB
Sumber :
- Xiaomi
Gadget – Para Mi Fans, siap-siap bergembira!
Xiaomi HyperOS 3, sistem operasi terbaru yang dijanjikan membawa performa "ngebut" dan pengalaman pengguna yang lebih smooth, akan segera hadir!
Tapi, pertanyaan pentingnya: apakah smartphone Xiaomi kesayanganmu termasuk yang kebagian update istimewa ini?
Jangan sampai penasaran, yuk simak informasi lengkapnya!
Juli 2025: Bulan Keberuntungan Para Mi Fans!
Catat tanggalnya! Menurut bocoran yang beredar, Xiaomi HyperOS 3 dijadwalkan untuk mulai dirilis pada bulan Juli 2025.
Proses update akan dilakukan secara bertahap, menyesuaikan dengan model perangkat dan wilayah tempat tinggalmu.