Resmi Dirilis! Moto G86 5G dan G86 Power 5G Bawa Layar AMOLED dan Baterai Super Besar

Resmi Dirilis! Moto G86 5G dan G86 Power 5G Bawa Layar AMOLED
Sumber :
  • motorola

Kedua model mendukung teknologi TurboPower 30W, yang memungkinkan pengisian cepat dan efisien. Jadi, pengguna tak perlu menunggu lama untuk kembali menggunakan ponsel setelah pengisian daya.

Kamera Tajam dengan Fitur AI

Beralih ke sektor kamera, baik G86 5G maupun G86 Power 5G dilengkapi dengan kamera depan 32MP yang mendukung perekaman video 4K. Di bagian belakang, G86 Power 5G lebih unggul dengan sensor utama Sony LYTIA 600 50MP yang dilengkapi fitur OIS (optical image stabilization), ditambah kamera ultrawide dan makro 8MP.

Selain itu, fitur-fitur berbasis kecerdasan buatan (AI) seperti Auto Night Vision, Gesture Capture, dan Pro Mode turut dihadirkan untuk mendukung hasil foto yang lebih maksimal.

Fitur Tambahan yang Lengkap

Sebagai pelengkap, Motorola juga menyematkan berbagai fitur modern. Di antaranya adalah dual speaker stereo dengan teknologi Dolby Atmos, sensor sidik jari di layar, serta dukungan dual SIM (SIM fisik dan eSIM). Tak ketinggalan, konektivitas pun semakin lengkap dengan hadirnya Wi-Fi 6 dan NFC.

Soal keamanan data, Motorola mengandalkan sistem ThinkShield yang memberikan perlindungan ekstra terhadap serangan siber maupun malware.