Update Harga iPhone 16 Pro Max Juni 2025 di Indonesia: Terbaru & Spesifikasi Lengkap!

Harga iPhone 16 Pro Max
Sumber :
  • Apple

Cek update harga iPhone 16 Pro Max Juni 2025 di Indonesia mulai dari Rp22,499 juta. Simak juga spesifikasi lengkap dan varian penyimpanan.

Gadget – Apple telah merilis harga resmi iPhone 16 Pro Max di Indonesia sejak April 2025 lalu. Menjelang pertengahan tahun ini, beberapa perubahan harga sudah mulai terlihat.

Jika dibandingkan saat peluncuran awal, harga iPhone 16 Pro Max bulan Juni 2025 menunjukkan tren penurunan tipis di berbagai kanal distribusi resmi.

Perangkat flagship Apple ini bisa ditemukan di gerai seperti iBox, Digimap, Erafone, hingga toko online populer seperti Shopee, Lazada, dan Blibli. Berikut daftar harga resmi yang berlaku per bulan Juni 2025:

  • 256 GB: Rp22.499.000
  • 512 GB: Rp27.999.000
  • 1 TB: Rp32.999.000

Meski harga tersebut merupakan harga rilis dari Apple, pastikan untuk membandingkan dengan harga pasar karena sering kali penjual menawarkan promo atau bundling yang lebih menguntungkan.

Spesifikasi Unggulan iPhone 16 Pro Max

Selain mengetahui harga iPhone 16 Pro Max, penting juga untuk memahami fitur dan spesifikasi unggulannya. Perangkat ini hadir sebagai salah satu smartphone paling canggih di tahun 2025, dengan kombinasi desain mewah, performa tinggi, dan kamera superior.

Desain dan Layar Mewah

iPhone 16 Pro Max tampil dengan bodi titanium yang ringan namun kuat. Pilihan warnanya pun elegan, seperti Black Titanium, White Titanium, Natural Titanium, dan Desert Titanium.

Layarnya menggunakan panel OLED Super Retina XDR seluas 6,9 inci dengan resolusi 2868 x 1320 piksel dan refresh rate 120Hz, memberikan tampilan halus dan detail maksimal.

Performa Gahar dengan Chip A18 Bionic

Performa perangkat didukung oleh chipset A18 Bionic terbaru yang menawarkan kecepatan tinggi dan efisiensi daya optimal.

Ini menjadikannya andalan bagi pengguna yang butuh multitasking lancar, gaming, hingga editing video profesional langsung dari genggaman.

Kamera Pro-level

Kamera iPhone 16 Pro Max juga menjadi salah satu daya tarik utama. Dengan kemampuan rekam sinematik, bahkan sutradara ternama Hirokazu Kore-eda menggunakan perangkat ini untuk membuat film pendek “Last Scene” di Jepang.

Hasil fotografi dan videonya sangat detail, dengan kemampuan low-light dan zoom yang jauh lebih baik dari generasi sebelumnya.

Pilihan kapasitas penyimpanan yang beragam (256GB, 512GB, hingga 1TB) membuat iPhone 16 Pro Max cocok untuk berbagai jenis pengguna, baik casual hingga profesional.

Dengan desain premium, layar canggih, dan performa tinggi, spesifikasi iPhone 16 Pro Max benar-benar memenuhi ekspektasi penggemar setia Apple.

 

Dapatkan informasi terbaru seputar Gadget, Anime, Game, Tech dan Berita lainnya setiap hari melalui social media Gadget VIVA. Ikuti kami di :
Instagram @gadgetvivacoid
Facebook Gadget VIVA.co.id
X (Twitter) @gadgetvivacoid
Whatsapp Channel Gadget VIVA
Google News Gadget