3 Trik Maksimalkan Foto FYP dengan Galaxy S25 Edge

Samsung Galaxy S25 Edge
Sumber :
  • Samsung

Gadget – Di balik bodinya yang ramping, ternyata Samsung Galaxy S25 Edge memiliki dua kamera utama 200MP Wide dan 12MP Ultra Wide yang memungkinkan kamu mengambil berbagai jenis foto, mulai dari close-up detail, wide, hingga ultra wide dengan hasil yang tetap tajam dan jernih. 

Fitur zoom 2x setara lensa optik membuat pengambilan gambar dari jarak jauh tetap maksimal tanpa mengorbankan kualitas. Performa kameranya juga andal di berbagai kondisi pencahayaan, baik di luar ruangan maupun saat low light, sehingga cocok untuk dokumentasi instan dengan hasil yang tetap tajam, detail, dan penuh karakter sehingga terlihat profesional.

Untuk kebutuhan konten yang ingin viral, kamera tersebut dirasa cukup mumpuni karena mampu menghasilkan konten berkualitas tinggi, tinggal perencanaan dan isi konten saja yang harus lebih dimaksimalkan lagi. Lalu bagaimana Galaxy S25 Edge bisa membuat konten kita lebih berkualitas untuk meraih FYP Star?

Kamera 200 MP & Ultra-wide: Eksplor Sudut Visual Tanpa Batas

Awalnya, Galaxy S25 Edge tampil memikat dengan bodi ultra tipis hanya 5,8 mm dan dua kamera utama: 200 MP wide dan 12 MP ultra-wide. Ini bukan cuma angka, melainkan peluang tak terbatas untuk menciptakan konten estetik di berbagai situasi. Dengan sensor besar, kamu bisa menjepret detail objek kecil, pemandangan luas, maupun momen spontan dalam resolusi tinggi tanpa kehilangan kualitas.

Samsung Galaxy S25 Edge

Photo :
  • SamsungID

Selain itu, fitur zoom 2× setara optik menjadikannya jembatan untuk memanfaatkan berbagai gaya pengambilan gambar—dari potret dekat hingga lanskap—tanpa perlu ganti lensa. Hasilnya tajam dan jernih, tetap layak posting di feed tanpa terlihat pecah atau blur. Ini jadi keunggulan utama untuk konten FYP yang eye-catching.