Solusi Mudah dan Murah Mengatasi Masalah Semut di Rumah

Solusi Mudah dan Murah Mengatasi Masalah Semut di Rumah
Sumber :
  • Hallo Sehat

Gadget

Siapa sih yang enggak kesel kalau ada semut ngelilingi rumah? Mereka bikin kekacauan kecil, mulai dari merusak makanan hingga membuat suasana jadi tidak nyaman. Nah, jika kamu udah gak tahan lagi sama gangguan semut di rumah, ada cara praktis dan hemat buat mengusir mereka!

Berikut adalah salah satu metode sederhana untuk membantu kamu menyingkirkan para pengganggu kecil ini, yang pastinya hanya membutuhkan bahan-bahan sehari-hari yang gampang didapat. Langsung aja yuk simak caranya!

Bahan yang Dibutuhkan:

  • Sabun cair pencuci piring
  • Pasta gigi
  • Air bersih
  • Wadah kecil
  • Sendok
  • Botol semprot

Cara Pembuatan:

  1. Pertama-tama, siapkan semua bahan yang sudah disebutkan di atas.
  2. Tuang sedikit sabun cair pencuci piring ke dalam wadah kecil.
  3. Tambahkan pasta gigi secukupnya ke dalam wadah tersebut.
  4. Campurkan keduanya hingga rata menggunakan sendok.
  5. Masukkan air bersih ke dalam campuran tadi sedikit demi sedikit sambil terus diaduk sampai benar-benar menyatu.
  6. Setelah itu, tuangkan campuran tersebut ke dalam botol semprot.
  7. Akhirnya, semprotkan larutan ini ke sudut-sudut rumah atau area yang sering dikunjungi oleh semut.

Tips ini tidak hanya ampuh mengusir semut, tapi juga ramah lingkungan karena tidak menggunakan bahan kimia berbahaya. Yuk, dicoba langsung biar rumahmu tetap nyaman tanpa gangguan!

Dapatkan informasi terbaru seputar Gadget, Anime, Game, Tech dan Berita lainnya setiap hari melalui social media Gadget VIVA. Ikuti kami di :
Instagram @gadgetvivacoid
Facebook Gadget VIVA.co.id
X (Twitter) @gadgetvivacoid
Whatsapp Channel Gadget VIVA
Google News Gadget