Leica M11-P Safari Resmi Dirilis: Kamera Full-Frame Klasik dengan Sentuhan Hijau Zaitun Ikonik
- leica
Konektivitas Modern & Perlindungan Gambar
Untuk urusan konektivitas, Leica menyematkan fitur yang cukup lengkap. Kamera ini sudah mendukung Wi-Fi, Bluetooth, serta koneksi kabel. Yang menarik, adanya Bluetooth Low Energy (BLE) memungkinkan proses transfer gambar berjalan di latar belakang secara otomatis lewat aplikasi Leica FOTOS. Fitur ini tentu sangat berguna bagi fotografer yang ingin langsung membagikan hasil jepretannya ke perangkat pintar atau media sosial.
Lebih dari itu, Leica juga mengedepankan keaslian dan keamanan gambar. Kamera ini dibekali teknologi Content Credentials, yaitu sistem penyematan metadata anti-rusak yang memberikan informasi penting seperti model kamera, hak cipta, tanggal pembuatan file, hingga riwayat pengeditan. Teknologi ini sangat relevan di era digital saat keaslian konten visual semakin dipertanyakan.
Layar Tangguh & Aksesori Ramah Lingkungan
Untuk menunjang penggunaan di luar ruangan, bagian belakang kamera dilengkapi dengan layar LCD berlapis kristal safir anti gores. Tak hanya tahan terhadap benturan, lapisan ini juga dibekali coating anti pantulan yang memungkinkan visibilitas optimal meskipun digunakan di bawah cahaya matahari langsung.
Mendukung konsep ramah lingkungan, Leica M11-P Safari dikemas dalam kotak bebas plastik buatan Jerman. Dalam paket pembeliannya, pengguna juga akan mendapatkan tali jinjing berwarna hitam yang kuat dan cocok dengan tampilan keseluruhan kamera.