5 Rekomendasi HP Samsung Seri S dengan eSIM dan Harga Bersahabat

5 Rekomendasi HP Samsung Seri S dengan eSIM dan Harga Bersahabat
Sumber :
  • samsung.com

Gadget – Teknologi eSIM menjadi daya tarik baru bagi pengguna smartphone yang ingin menikmati layanan internet tanpa harus repot dengan kartu fisik.

One UI vs HarmonyOS: Adu Fitur, Desain, dan Ekosistem Siapa yang Unggul?

Selain efisiensi, fitur eSIM memungkinkan pengguna untuk mengelola lebih dari satu nomor telepon dengan praktis. Meski demikian, ponsel yang mendukung eSIM umumnya masih terbilang mahal, khususnya pada kategori flagship.

Namun, ada beberapa pilihan dari seri Samsung Galaxy S yang sudah mendukung eSIM dengan harga lebih terjangkau dan fitur yang tak kalah menarik. Berikut rekomendasi lima ponsel Samsung Galaxy S dengan eSIM yang bisa Anda pilih.

1. Samsung Galaxy S20 5G – Andalan Terjangkau dengan Kinerja Optimal

5 Saingan Kuat Oppo Find X8: Lebih Canggih dengan Harga Selevel

Samsung Galaxy S20 5G hadir sebagai pilihan menarik dengan dukungan eSIM serta berbagai fitur canggih. Dirilis pada 2020, ponsel ini menawarkan performa yang masih relevan hingga sekarang.

Galaxy S20 5G dilengkapi layar berukuran 6,2 inci dengan resolusi Quad HD+ yang tajam, serta sudah mengantongi sertifikasi IP68, menjadikannya tahan air dan debu.

Samsung Galaxy Z Fold 7 vs Honor Magic V5: Duel Ponsel Lipat Tipis Terbaik 2025

Dibanderol sekitar Rp 3,3 juta di pasar bekas, Galaxy S20 5G juga memiliki fitur kamera yang impresif dengan OIS (Optical Image Stabilization) dan kemampuan perekaman video 8K.

Halaman Selanjutnya
img_title