Honor Pad X9a Resmi Kantongi Sertifikasi! Tablet Murah Ini Siap Mengguncang Pasar!

Honor Pad X9a Resmi Kantongi Sertifikasi! Tablet Murah Ini Siap Mengguncang Pasar
Sumber :
  • honor

Untuk dapur pacu, Honor Pad X9a kemungkinan besar akan dibekali dengan chipset Snapdragon 680 SoC dari Qualcomm. Chipset ini dikenal cukup mumpuni untuk menjalankan berbagai aplikasi dan multitasking dengan lancar.

Honor Pad X8a Resmi Rilis di Indonesia! Tablet Murah Rp 2 Jutaan!

Dari segi penyimpanan, tablet ini diperkirakan akan hadir dalam satu varian RAM 4 GB dengan dua pilihan memori internal, yakni 64 GB dan 128 GB. Sementara untuk sektor kamera, jika merujuk pada model sebelumnya, Honor Pad X9a kemungkinan tetap mengusung kamera 5 MP di bagian depan dan belakang.

Baterai Jumbo untuk Penggunaan Seharian

Salah satu keunggulan utama yang dimiliki oleh Honor Pad X8a adalah kapasitas baterainya yang mencapai 8.300 mAh. Jika Honor Pad X9a mengikuti jejak pendahulunya, maka daya tahan baterai yang lama bisa menjadi nilai jual utama tablet ini.

Xiaomi Siapkan Tablet Baru dengan HyperCharging 120W, Isi Baterai Sekejap!

Dengan spesifikasi seperti ini, Honor Pad X9a tampaknya akan menjadi pilihan menarik bagi mereka yang mencari tablet murah dengan performa yang tetap bisa diandalkan.

Kapan Honor Pad X9a Dirilis?

Meskipun sudah mengantongi sertifikasi penting, Honor masih merahasiakan tanggal peluncuran resmi dari tablet ini. Para penggemar teknologi pun semakin penasaran, mengingat Honor Pad X9a digadang-gadang akan segera bersaing di pasar tablet kelas bawah.

Halaman Selanjutnya
img_title
Infinix Pamer Ponsel Lipat Tiga, Bisa Jadi Action Cam!