Samsung Galaxy A36 5G: Layar Super AMOLED 120Hz, Kamera 50MP, dan Chipset Gesit!

Samsung Galaxy A36 5G: Layar Super AMOLED 120Hz, Kamera 50MP, dan Chipset Gesit!
Sumber :
  • samsung.com

GadgetSamsung kembali merilis smartphone terbaru di lini A Series, yakni Galaxy A36 5G. Ponsel ini membawa berbagai peningkatan signifikan dibanding pendahulunya, menjadikannya pilihan ideal bagi pengguna yang mencari smartphone bertenaga untuk multitasking, gaming, dan fotografi.

5 HP Gaming Terbaik 2025: Performa Ngebut, Tahan Panas, dan Siap Tempur Seharian

Ditenagai Snapdragon 6 Gen 3, layar Super AMOLED 120Hz, serta kamera utama 50MP dengan fitur AI canggih, Galaxy A36 5G siap memberikan pengalaman penggunaan yang luar biasa. Berikut spesifikasi lengkapnya!

Layar Super AMOLED 120Hz, Tajam dan Cerah

Salah satu daya tarik utama Galaxy A36 5G adalah layar Super AMOLED 6,7 inci dengan resolusi Full HD+ (1080 x 2340 piksel). Teknologi ini dikenal memiliki kontras mendalam serta warna lebih tajam dibandingkan layar AMOLED standar.

Rekomendasi Tablet RAM 8GB Terbaik di 2025, Performa Ngebut Buat Multitasking!

Samsung Galaxy A36 5G

Photo :
  • Samsung

Selain itu, layar ini memiliki refresh rate 120Hz, yang memastikan transisi layar mulus dan nyaman saat scrolling atau bermain game. Dengan tingkat kecerahan hingga 1200 nits, tampilan tetap jelas bahkan di bawah sinar matahari.

6 HP Samsung Series A ini Turun Harga, Berikut Update Harga HP Samsung Series A Juli 2025

Untuk perlindungan ekstra, Samsung menyematkan Corning Gorilla Glass Victus+, menjadikannya lebih tahan goresan dan benturan. Tak hanya itu, sertifikasi IP67 membuat ponsel ini tahan terhadap debu dan cipratan air.

Halaman Selanjutnya
img_title