Bikin Baper! Rekomendasi Drama Korea Romantis Terbaik Sepanjang Masa, Sudah Nonton Semua?
- Prime Video
Gadget – Drama Korea atau drakor bukan sekadar hiburan semata. Bagi jutaan penggemar di seluruh dunia, drakor adalah bentuk seni yang menggabungkan emosi, keindahan visual, dan kisah cinta yang menggetarkan hati.
Dari alur cerita yang mengaduk emosi hingga chemistry antarpemain yang kuat, berikut ini lima drama Korea paling romantis sepanjang masa yang wajib Anda tonton.
1. Crash Landing on You: Kisah Cinta Tanpa Batas Negara
Pemeran: Son Ye-jin & Hyun Bin
Rating Tertinggi: 21.7% (tvN)
Drama ini menyuguhkan kisah cinta epik antara Yoon Se-ri, seorang konglomerat Korea Selatan, dan Kapten Ri Jeong-hyeok, seorang perwira Korea Utara. Se-ri yang secara tidak sengaja terdampar di Korea Utara akhirnya terlindungi oleh Jeong-hyeok, dan dari sanalah benih-benih cinta tumbuh di tengah perbedaan ideologi dan latar belakang.
Yang membuatnya istimewa adalah:
- Chemistry kuat antar pemeran utama (bahkan berlanjut ke pernikahan nyata)
- Nuansa romantis yang hangat, dibumbui adegan lucu dan dramatis
- Cerita cinta yang menyentuh isu sosial dan politik secara halus