Kelebihan & Kekurangan vivo V50 Lite 5G yang Wajib Kamu Tahu Sebelum Membelinya!

Kelebihan & Kekurangan vivo V50 Lite 5G yang Wajib Kamu Tahu
Sumber :
  • vivo global

Gadget – Gengs, kali ini kita akan ngobrolin salah satu ponsel terbaru dari vivo, yakni vivo V50 Lite 5G! Ponsel ini diluncurkan sebagai varian lebih affordable dari seri V50 sebelumnya. Dengan harga mulai dari Rp4.599.000, vivo V50 Lite 5G bisa jadi opsi menarik buat kamu yang lagi cari ponsel baru.

Tablet OnePlus Pad Lite Hadir dengan Layar 11 Inci dan Baterai 9.340 mAh, Harga Mulai Rp 4,3 Juta

Tapi tentunya sebelum membeli, ada baiknya kita bahas dulu apa saja kelebihan dan kekurangannya, biar nggak nyesel ya di kemudian hari!

Keunggulan vivo V50 Lite 5G

1. Baterai Gede dan Pengisian Super Cepat

Salah satu andalan dari vivo V50 Lite 5G adalah kapasitas baterainya yang sangat besar. Meski tipis hanya 7,79mm, perangkat ini dibekali BlueVolt Battery dengan daya sebesar 6.500mAh. Wow banget kan?! Kapasitas ini meningkat sekitar 30% dibanding generasi sebelumnya, lho.

Spesifikasi Honor X70, Dukung Fast Charging 80W dan Baterai 8300mAh!

Baterai segede ini pastinya bikin kamu nggak perlu sering-sering charging. Vivo mengklaim bahwa ponsel ini mampu bertahan hingga 27,4 jam buat nonton YouTube atau main game selama 10,5 jam tanpa henti! Plus, fitur Reverse Charging-nya juga bakal ngasi kamu kemudahan buat nycharging device lain kalau diperlukan.

Dukungan teknologi 90W FlashCharge juga bikin hidupmu semakin mudah. Kamu cuma butuh waktu sekitar 23 menit aja buat charge dari 0%-50%, dan sekitar 52,5 menit buat sampe full. Nggak cuma itu, vivo juga janji baterainya bakal tetap awet hingga 80% meski udah dipake dalam 1.700 siklus pengisian alias sekitar lima tahun!

2. Bodi yang Tangguh Banget

Desain Mirip iPhone 17 Air, Infinix SMART 10 Plus Hanya Rp1 Jutaan!

Bukan cuma punya baterai besar, vivo V50 Lite 5G juga dibekali bodi super tangguh berkat desain Tough Body Armor dan lapisan Shield Glass serta Diamond Anti-Drop Film. Ini membuatnya aman dari risiko kerusakan walaupun jatuh dari ketinggian sampai 1,5 meter tanpa casing, atau 1,7 meter dengan casing.

Lewat sederet tes ketahanan seperti fall test (dijatuhkan sampai 42 ribu kali!) dan tekanan test (ditekan sampai 600 kali), vivo V50 Lite 5G berhasil membuktikan betapa kokohnya konstruksi fisiknya. Sertifikasi standar militer MIL-STD 810H dan rating bintang lima dari SGS turut melengkapi kredibilitasnya.

Meski belum mendapatkan IP Rating resmi, ponsel ini diklaim tahan air setara IP69. Dia bisa bertahan selama 3 menit saat disemprot water jet dan bahkan kuat hujan selama 12 jam!

3. RAM & Penyimpanan yang Lega

Vivo V50 Lite 5G hadir dengan dua varian memori yang cukup menggoda, yakni RAM 8GB/256GB dan RAM 12GB/512GB. Spesifikasi ini menjadikannya solusi sempurna buat kamu yang doyan nge-save banyak foto, video, atau aplikasi favorit. Performanya juga jadi lebih smooth karena kapasitas RAM yang besar!

4. Beragam Fitur Canggih di OS-nya

Ponsel ini menggunakan Funtouch OS 15 yang didasarkan pada Android 15, lengkap dengan fitur cerdas yang siap mempermudah aktivitasmu sehari-hari. Beberapa contoh fiturnya antara lain:

  • AI Erase 2.0: Hilangkan obyek gangguan dalam foto.
  • AI Photo Enhance: Tingkatkan kualitas foto secara otomatis.
  • Circle to Search: Cari informasi langsung dari konten yang ditampilkan.
  • AI Screen Translation: Terjemahkan teks dengan mudah.

Kekurangan vivo V50 Lite 5G

1. Chipset Standar

Walaupun punya spesifikasi gede di beberapa sektor, dapur pacunya malah jadi bagian yang agak kurang menarik. Menggunakan MediaTek Dimensity 6300, performanya tergolong standar dan nggak sekuat chipset lain yang biasa ditemui di kelas harga serupa. Bahkan chipset ini sudah bisa didapet di ponsel harga Rp2 jutaan lho.

2. Kamera Nggak Ada OIS

Walau hasil fotonya lumayan oke, kamera utama vivo V50 Lite 5G belum dilengkapi Optical Image Stabilization (OIS). Tanpa fitur ini, hasil foto maupun video bisa kurang stabil, apalagi dibandingkan beberapa ponsel seharga Rp3 jutaan yang sudah support fitur ini.

 

Dapatkan informasi terbaru seputar Gadget, Anime, Game, Tech dan Berita lainnya setiap hari melalui social media Gadget VIVA. Ikuti kami di :
Instagram @gadgetvivacoid
Facebook Gadget VIVA.co.id
X (Twitter) @gadgetvivacoid
Whatsapp Channel Gadget VIVA
Google News Gadget