8 HP POCO 1 Jutaan Terbaik 2025: Spesifikasi dan Harga Update!

POCO M7 Pro 5G
Sumber :
  • Poco

Cari HP POCO 1 jutaan terbaik di 2025? Temukan daftar 8 model dengan spesifikasi lengkap dan harga update hanya di sini.

Apple Kuasai 20% Pasar Smartphone Global 2025, Samsung Tertinggal

Gadget – Memasuki pertengahan tahun 2025, smartphone dari sub-brand Xiaomi, yaitu POCO, masih menjadi incaran banyak pengguna di Indonesia.

Khususnya untuk kelas entry-level atau harga sekitar Rp1 jutaan, POCO menawarkan berbagai fitur yang kompetitif seperti layar refresh rate tinggi, baterai besar, hingga performa yang cukup baik untuk aktivitas harian maupun ringan gaming. 

HP Murah di Bawah Rp1 Juta: Pilihan Terbaik 2026

Daftar HP POCO 1 Jutaan Terbaik Tahun 2025

Berikut adalah rekomendasi 8 HP POCO dengan harga mulai dari Rp1 jutaan yang bisa jadi pilihan tepat.

Rahasia Game Turbo HyperOS: Aktifkan Fitur FPS Stabil Ini!

1. POCO C75

POCO C75 hadir sebagai salah satu opsi terbaru di kelas entry-level. Dengan layar 6,88 inci HD+ yang mendukung refresh rate 120Hz, perangkat ini nyaman digunakan dalam waktu lama. Dapur pacunya menggunakan chipset MediaTek Helio G81 Ultra, RAM 6GB/8GB, serta penyimpanan internal hingga 256GB. Baterainya berkapasitas 5.160mAh dengan fast charging 18W. Kamera utamanya mencapai 50MP dan sudah dilengkapi NFC. Sayangnya, resolusi layar masih HD+ dan tidak ada gyro sensor.

2. POCO C65

Model lain yang juga populer adalah POCO C65. Layarnya seluas 6,74 inci dengan kecepatan refresh 90Hz, menjadikannya nyaman untuk scrolling media sosial atau streaming video. Chipset MediaTek Helio G85 memberikan performa yang stabil untuk kebutuhan dasar.

Memori tersedia hingga 8GB RAM + 256GB ROM. Baterai 5.000mAh dan dukungan fast charging 18W membuatnya hemat pemakaian. Namun, chipset ini kurang optimal untuk gaming berat.

3. POCO M6

Jika kamu menginginkan kualitas kamera lebih baik, POCO M6 bisa menjadi pilihan. Dibekali kamera utama 108MP, layar FHD+ 6,79 inci dengan refresh rate 90Hz, dan baterai 5.030mAh dengan fast charging 33W, perangkat ini cukup powerful.

Selain itu, desainnya sudah memiliki rating IP53 yang tahan debu dan percikan air. Sayangnya, penyimpanan masih menggunakan eMMC yang sedikit lebih lambat dibandingkan UFS.

4. POCO M5s

Meski harganya sedikit di atas Rp1 jutaan, POCO M5s tetap masuk dalam radar pencarian karena layar AMOLED yang menawarkan kontras tinggi. Performanya ditopang oleh chipset Helio G95 yang cukup handal untuk gaming kasual.

Halaman Selanjutnya
img_title