Oppo A5 5G vs Oppo A5 Pro: Perbandingan Lengkap untuk Menentukan Pilihan Terbaik
- lifeworks
Layar: OLED vs LCD, Mana yang Lebih Jernih?
Jika Anda pencinta layar jernih dan warna tajam, Oppo A5 Pro jelas lebih unggul. Ponsel ini hadir dengan layar AMOLED 6,7 inci beresolusi 1080 x 2412 px dan kerapatan pixel mencapai 394 ppi. Sebaliknya, Oppo A5 5G masih menggunakan panel IPS LCD dengan resolusi hanya 720 x 1604 px, serta kerapatan pixel 264 ppi.
Keduanya sudah mendukung refresh rate 120Hz, namun A5 Pro menambah keunggulan dengan touch sampling rate 240Hz dan kecerahan hingga 600 nits, menjadikannya lebih responsif dan cerah di bawah sinar matahari.
Performa: Siapa yang Lebih Gesit?
Dari segi jeroan, Oppo A5 Pro ditenagai oleh MediaTek Dimensity 7300 dan RAM 12GB, sedangkan A5 5G memakai Dimensity 6300 dengan RAM 8GB. Perbedaan ini tidak hanya angka semata, tetapi juga berdampak langsung pada performa multitasking dan gaming.