Harga iPhone 17 Series di Indonesia: Mulai Rp 17 Jutaan, Cek Varian Lengkap dan Spesifikasinya

iPhone 17 Series
Sumber :
  • Youtube

Gadget – Penjualan iPhone 17 series akhirnya dimulai secara resmi di Indonesia. Rangkaian ponsel terbaru Apple ini terdiri dari empat model: iPhone 17, iPhone 17 Pro, iPhone 17 Pro Max, dan iPhone Air. Seluruh model sudah bisa dipesan melalui sistem pre-order mulai Jumat, 10 Oktober 2025, di toko resmi seperti iBox dan Digimap, serta sejumlah e-commerce besar.

Harga iPhone 14 Turun Drastis! iPhone 13 dan 12 Kini Jadi Incaran Utama di 2025

Kedua distributor resmi Apple di Indonesia telah mengumumkan harga serta jadwal pengiriman produk. Pembeli yang melakukan pre-order akan mulai menerima perangkat pada 17 Oktober 2025, menandai peluncuran perdana seri iPhone 17 di Tanah Air.


iPhone 17 Jadi iPhone Paling Worth It 2025? Ini Kelebihannya yang Bikin Layak Dibeli!

Harga Resmi iPhone 17 Series di Indonesia

Berikut daftar harga lengkap iPhone 17, iPhone 17 Pro, iPhone 17 Pro Max, dan iPhone Air di Indonesia seperti tercantum di situs resmi iBox dan Digimap:

Moto X70 Air Resmi Meluncur: Desain Setipis Pensil, Siap Tantang iPhone Air dengan Harga Lebih Murah

iPhone 17

  • 256GB: Rp 17.249.000

  • 512GB: Rp 21.999.000

iPhone 17 Pro

  • 256GB: Rp 23.749.000

  • 512GB: Rp 28.249.000

  • 1TB: Rp 32.999.000

iPhone 17 Pro Max

  • 256GB: Rp 25.749.000

  • 512GB: Rp 30.249.000

  • 1TB: Rp 34.999.000

  • 2TB: Rp 43.999.000

iPhone Air

  • 256GB: Rp 21.249.000

  • 512GB: Rp 25.999.000

  • 1TB: Rp 30.249.000

Dengan harga yang mulai dari Rp 17 jutaan, iPhone 17 menjadi pilihan paling terjangkau, sementara iPhone 17 Pro Max 2TB menjadi varian tertinggi dengan harga hampir Rp 44 juta.


Desain dan Fitur Unggulan iPhone 17 Series

Apple menghadirkan perubahan signifikan pada desain dan performa generasi baru ini. Baik dari segi chip, kamera, hingga efisiensi daya, semuanya dirancang untuk menghadirkan pengalaman kelas premium khas iPhone.

iPhone 17 Pro dan Pro Max: Performa Terkuat

Model iPhone 17 Pro dan iPhone 17 Pro Max menjadi varian unggulan dengan chip A19 Pro terbaru. Chip ini menjanjikan kinerja grafis yang lebih cepat serta efisiensi daya yang lebih baik dibanding generasi sebelumnya.

Keduanya dibekali tiga kamera 48MP Fusion dengan kemampuan fotografi profesional. Apple juga memperkenalkan dukungan ProRes RAW dan Genlock, teknologi yang memungkinkan sinkronisasi video antarperangkat secara presisi—fitur yang disukai kalangan kreator konten profesional.

Tersedia dalam tiga pilihan warna mewah: Cosmic Orange, Deep Blue, dan Silver, kedua model ini diklaim sebagai seri iPhone paling bertenaga yang pernah dirilis Apple.


iPhone Air: Paling Tipis dan Paling Efisien

Halaman Selanjutnya
img_title