Honor Magic 8 Pro Air Resmi Diperkenalkan, Bodi Super Tipis 6,1 mm dan Kamera Telefoto 64MP

Honor Magic 8 Pro Air
Sumber :
  • honor

Beralih ke sektor dapur pacu, Honor Magic 8 Pro Air diprediksi akan ditenagai oleh chipset MediaTek Dimensity 9500. Chipset ini dikabarkan membawa peningkatan signifikan dari sisi performa maupun efisiensi daya. Dengan dukungan tersebut, Magic 8 Pro Air diyakini mampu menangani berbagai aktivitas berat, mulai dari multitasking, gaming, hingga kebutuhan produktivitas sehari-hari.

Honor Watch GS 5 Hadir: Baterai 23 Hari dan Pemantauan Jantung Inovatif

Menariknya, meski bodinya tipis dan ringan, Honor tetap menyematkan baterai berkapasitas besar. Magic 8 Pro Air dibekali baterai 5.500 mAh, angka yang terbilang besar untuk smartphone dengan desain setipis ini. Dengan kapasitas tersebut, pengguna diharapkan dapat menikmati penggunaan seharian penuh tanpa perlu sering mengisi daya.

Tidak berhenti di situ, Honor juga menghadirkan teknologi pengisian cepat kabel 80W. Dengan fitur ini, waktu pengisian baterai bisa dipangkas secara signifikan. Bagi pengguna dengan mobilitas tinggi, fitur fast charging tentu menjadi nilai tambah yang sangat penting.

Vivo X200T: Bukti Ponsel Flagship 2026 Tak Harus Mahal

Dari sisi memori, Honor Magic 8 Pro Air tidak main-main. Ponsel ini dikabarkan akan hadir dengan RAM hingga 16GB serta pilihan penyimpanan internal mencapai 1TB. Kombinasi ini membuatnya sangat ideal bagi pengguna yang membutuhkan ruang besar untuk menyimpan foto, video, aplikasi, maupun file berukuran besar lainnya.

Peluncuran Magic 8 Pro Air juga dilakukan berbarengan dengan teaser Honor Magic 8 RSR Porsche Design. Hal ini mengindikasikan bahwa Honor tengah mempersiapkan lini flagship yang cukup lengkap, mulai dari versi desain eksklusif hingga varian ultra ringan yang fokus pada kenyamanan penggunaan.

Honor Magic 8 RSR Jadi Flagship Pertama 2026 dengan RAM 24GB

Secara keseluruhan, Honor Magic 8 Pro Air tampil sebagai smartphone flagship yang menggabungkan desain tipis, bobot ringan, kamera beresolusi tinggi, serta performa tangguh. Dengan spesifikasi tersebut, ponsel ini berpotensi menjadi alternatif menarik bagi pengguna yang menginginkan perangkat premium tanpa kompromi pada kenyamanan.

Jika semua bocoran ini benar, Honor Magic 8 Pro Air bisa menjadi standar baru di segmen smartphone tipis dan ringan. Kini, publik tinggal menunggu peluncuran resminya untuk melihat sejauh mana Honor mampu merealisasikan semua klaim yang telah mereka teaserkan.