iQOO Neo9S Pro+ Segera Meluncur, Bawa Chipset Snapdragon 8 Gen 3 yang Gahar!

iQOO Neo9S Pro+ Segera Meluncur, Bawa Chipset Snapdragon 8 Gen 3 yang Gahar!
Sumber :
  • IQOO

Gadget – kabar gembira untuk penggemar smartphone iQOO! Varian terbaru dari seri Neo9S Pro, yaitu iQOO Neo9S Pro+, dikonfirmasi akan hadir bulan depan.

Wah, OPPO K13 Turbo Bawa Kipas Internal untuk Pengalaman Gaming Maksimal!

Informasi ini diumumkan langsung oleh iQOO melalui akun Weibo resmi mereka.

Meskipun tanggal peluncuran resminya belum diumumkan, kita sudah bisa melihat wujud awal dari iQOO Neo9S Pro+.

Bocoran Spesifikasi Infinix HOT 60 Pro: Layar 144Hz, Baterai 5.160mAh, dan Gaming Power

Smartphone ini hadir dengan warna Buff Blue yang unik dan dibalut dengan material kulit bertekstur kulit leci yang mewah.

Secara tampilan, iQOO Neo9S Pro+ terlihat sangat mirip dengan pendahulunya, yaitu Neo9S Pro dan Neo9 Pro. Namun, bocoran menyebutkan bahwa iQOO Neo9S Pro+ akan dibekali dengan chipset yang lebih gahar, yaitu Snapdragon 8 Gen 3.

Baru! Oppo Reno 14 dan Reno 14 Pro Dirilis di Indonesia, Begini Keunggulannya dan Harganya!

Peningkatan performa ini tentu menjadi daya tarik tersendiri bagi pengguna yang menginginkan smartphone kencang untuk aktivitas gaming dan multitasking.

Selain gambar teaser, iQOO juga memamerkan Neo9S Pro+ dalam balutan warna khusus.

Halaman Selanjutnya
img_title