Review MacBook Pro M4 Pro: Chip M4 3x Lebih Cepat, Layar XDR, dan Apple Intelligence!
Sistem audionya pun tak main-main. Enam speaker high-fidelity dengan teknologi Dolby Atmos menghadirkan pengalaman audio spasial yang memukau. Kamu bisa menikmati kualitas suara yang jernih saat mendengarkan musik atau menonton video.
Baterai Tahan Lama dan RAM Super Luas
Buat kamu yang sibuk bekerja seharian, daya tahan baterai MacBook Pro M4 Pro patut diacungi jempol. Dengan baterai 72.4 Wh lithium-polymer, laptop ini bisa bertahan hingga 24 jam. RAM 24 GB dan penyimpanan internal 512 GB memastikan kinerja multitasking tetap lancar dan cukup untuk menyimpan file besar.
Apple MacBook Pro M4 Pro menawarkan kombinasi sempurna antara performa, desain, dan teknologi. Dengan segala fitur canggih yang dihadirkan, laptop ini sangat cocok untuk kamu yang membutuhkan perangkat tangguh untuk pekerjaan maupun hiburan.
| Dapatkan informasi terbaru seputar Gadget, Anime, Game, Tech dan Berita lainnya setiap hari melalui social media Gadget VIVA. Ikuti kami di : | |
|---|---|
| @gadgetvivacoid | |
| Gadget VIVA.co.id | |
| X (Twitter) | @gadgetvivacoid |
| Whatsapp Channel | Gadget VIVA |
| Google News | Gadget |