Inilah DJI Flip: Drone Lipat Pertama DJI Harga 6 Jutaan!
- The Indian Express
Gadget – Pabrikan drone ternama, DJI, kini meluncurkan inovasi barunya, DJI Flip. Seri ini menghadirkan desain compact namun penuh teknologi premium, menjadikannya teman sempurna bagi pemula hingga fotografer.
Desain Compact nan Stylish
DJI Flip memperkenalkan konsep foldable, alias bisa dilipat. Desain ini membuatnya sangat portabel tanpa mengorbankan build quality yang solid. Berat hanya 249 gram saja, menjadikannya ringkas untuk dibawa-bawa!
Berbicara soal keselamatan, DJI Flip juga membawa propeller guard yang melindungi baling-balingnya dari kerusakan saat terbang. Plus, kamu mendapatkan carrying bag eksklusif dalam paket pembelian.
Kamera dengan Sensor Gede
Mengusung sensor berukuran 1/1.3 inch dengan resolusi 48 MP, DJI Flip siap memberikan hasil foto dan video berkualitas tinggi. Bahkan, rekaman video 4K 60 FPS serta dukungan HDR dan 10-bit D-Log M membuat setiap momen terlihat begitu hidup.
Kabar baik lainnya? Fitur autofocus pada kameranya memastikan objek tetap fokus dengan tajam, tanpa ribet mengatur secara manual.