Berikut 5 Aplikasi Edit Foto Dimomen Lebaran Ini

Solat Idul Fitri
Sumber :
  • ANTARA FOTO/WIRA SURYANTALA

Gadget – Momen yang terjadi pada hari besar keagamaan seperti Lebaran tentu tidak lengkap tanpa diabadikan melalui foto. Banyak orang yang ingin berfoto bersama orang-orang tersayang untuk kemudian dibagikan di media sosial. Namun, kadang hasil foto tidak memuaskan, entah karena pencahayaan yang kurang, atau ingin menambahkan efek filter. Dalam situasi tersebut, foto perlu diedit agar lebih menarik.

Hampers Imlek Kekinian: 5 Rekomendasi Gadget yang Stylish dan Bermanfaat, Cocok untuk Orang Tersayang!

Jika Anda mencari aplikasi edit foto Lebaran yang gratis di ponsel Anda, berikut beberapa rekomendasinya:

Adobe Lightroom: Aplikasi dari Adobe ini menawarkan beragam tools edit foto yang lengkap untuk versi gratisnya. Anda dapat menemukan lebih dari seratus filter gratis, serta fitur crop dan rotate. Selain itu, Anda juga bisa mengatur pencahayaan, kontras, tone, efek, dan noise secara mandiri. Untuk fitur lebih lanjut, Anda bisa berlangganan versi premiumnya.

Link Live Streaming Gratis Chelsea vs PSG Final Piala Dunia Antarklub 14 Juli 2025!

Snapseed: Dikembangkan oleh Google, Snapseed menawarkan beragam fitur dan filter untuk mempercantik foto secara gratis. Anda dapat menggunakan fitur poles gambar, healing, vignette, kurva, lensa blur, dan HDR scape tanpa perlu berlangganan.

Remini: Di Remini, Anda bisa mengedit foto secara otomatis tanpa perlu mengatur banyak hal secara manual. Hasilnya cukup bagus dan dapat langsung disimpan di galeri ponsel. Untuk versi Pro, Anda bisa menggunakan filter AI untuk memperindah fotomu.

Link Livestreaming Final Piala Presiden 2025: Oxford United vs Port FC, Duel Akhir yang Siap Membakar Si Jalak Harupat

Lightleap: Aplikasi ini menawarkan fitur mengubah background, menghapus objek, efek, dan filter. Anda juga bisa menyesuaikan pencahayaan, kontras, shadow, dan saturasi secara mandiri. Untuk fitur lebih lengkap, Anda bisa menggunakan versi Pro.

Picsart: Picsart menyediakan beragam fitur dan filter untuk versi gratisnya. Anda bisa menambahkan teks, stiker, dan bingkai di foto Anda. Fitur retouch wajah, hapus latar, dan berbagai efek lainnya dapat diakses dengan versi Gold-nya.

Halaman Selanjutnya
img_title