5 Trik Rahasia Atasi Kulkas Berisik Tanpa Harus Panggil Teknisi

5 Trik Rahasia Atasi Kulkas Berisik Tanpa Harus Panggil Teknisi
Sumber :
  • Halodoc

Masalah pertama adalah freezer yang terlalu sesak. Ketika freezer dipenuhi oleh terlalu banyak makanan dan es, mesin bakal bekerja ekstra keras buat nahan dingin. Akibatnya? Bunyi bising keluar! Untuk solusinya, coba bersihin dan atur ulang isi freezer. Usahain kasih ruang udara antar barang biar pendinginan jadi lebih lancar.

2. Bersihkan Kipas Kondensor dari Debu

Revolusi Periklanan Digital! Samsung Luncurkan Layar E-Paper Berwarna 32 Inci: Hemat Energi & Ramah Lingkungan!

Komponen penting bernama kipas kondensor yang biasanya ada di bagian belakang atau bawah kulkas juga sering kali tertimbun debu tebal. Ini bikin kipas nggak bisa berputar mulus sehingga suara dengung bising muncul. Caranya? Matiin dulu kulkas lalu bersihkan area tersebut pakai sikat lembut atau alat penyedot debu kecil.

3. Pastikan Penempatan Kulkas Rata

Ternyata, penempatan kulkas yang salah juga bisa jadi penyebab utama masalah bising loh! Misalnya kalau kulkasmu nggak rata alias ada kemiringan sedikit aja, getaran saat kompresor bekerja akan bikin suara berisik semakin nyaring. Sebaiknya periksa dan rapikan posisi kaki-kaki kulkas. Kalau perlu, tambahkan penyangga agar lebih stabil.

4. Periksa Karet Pintu yang Sudah Rusak

Daftar AC Setengah PK Terlaris di Tahun 2025, Mulai dari Rp2 Jutaan Saja!

Siapa sangka kalau karet pintu kulkas yang mengeras atau rusak juga bisa bikin kulkasmu jadi boros listrik dan berisik? Ketika karet pintu sudah nggak rapat lagi, udara dingin bakal bocor keluar, menyebabkan kompresor bekerja tanpa henti. Ganti karet pintunya jika dirasa sudah nggak layak pakai ya!

Halaman Selanjutnya
img_title