Link Live Streaming Spanyol vs Jerman 8 Besar Euro 2024 Malam Ini Pukul 23:00 WIB!

Link Live Streaming Spanyol vs Jerman Perempat Final Euro 2024: Malam Ini Pukul 23:00 WIB!
Sumber :
  • Uefa.com

Gadget – Duel sengit antara Spanyol dan Jerman akan segera berlangsung di babak 8 besar Euro 2024, tepatnya pada Jumat, 5 Juli 2024 pukul 23.00 WIB. Pertemuan ini diprediksi menjadi salah satu laga paling menarik di turnamen kali ini, mengingat performa impresif kedua tim sepanjang kompetisi.

Vlogger Wajib Punya! Oppo Rilis Ring Light + Flash 2-in-1 yang Magnetik & Ringkas

Penampilan Gemilang Kedua Tim

Sejauh ini, baik Spanyol maupun Jerman menunjukkan penampilan yang memukau di Euro 2024. Tim asuhan Julian Nagelsmann, Jerman, sangat berharap pada performa bintang mudanya, Jamal Musiala. Pemain Bayern Munich tersebut telah mencetak tiga gol di turnamen ini, menjadikannya salah satu pemain kunci untuk mengantarkan Jerman meraih kemenangan.

Link Live Streaming Timnas Indonesia U-22 vs Mali, Indra Sjafri Siapkan Komposisi Paling Kuat untuk Uji Coba Jelang SEA Games 2025

Tak hanya itu, pemain veteran Toni Kroos juga menjadi sosok penting bagi Jerman. Pemain berpengalaman ini bertekad memperpanjang kariernya dengan beberapa pertandingan lagi, yang tentunya menambah motivasi tim untuk tampil maksimal.

Ancaman dari Spanyol

Operasi Tanpa Lapor, Lamine Yamal Langsung Dikeluarkan dari Timnas Spanyol!

Di sisi lain, Spanyol juga memiliki deretan pemain yang tak kalah berbahaya. Duo penyerang, Nico Williams dan Lamine Yamal, diprediksi akan menjadi ancaman besar bagi lini pertahanan Jerman. Keduanya tampil gemilang saat Spanyol menghancurkan Georgia dengan skor 4-1 di babak 16 besar.

Prediksi Pemain

Melihat kekuatan dan strategi yang mungkin diterapkan, berikut prediksi formasi yang akan diturunkan oleh kedua pelatih:

Spanyol (4-3-3): Simon; Carvajal, Le Normand, Laporte, Cucurella; Pedri, Rodri, Ruiz; Yamal, Morata, Williams

Pelatih: Luis De La Fuente

Jerman (4-2-3-1): Neuer; Kimmich, Tah, Rudiger, Raum; Kroos, Andrich; Musiala, Gundogan, Wirtz; Havertz

Pelatih: Julian Nagelsmann

Statistik Head to Head

Dari 26 pertemuan sebelumnya, kedua tim sama kuat dengan catatan berikut:

  • 9 kemenangan untuk Jerman
  • 9 hasil imbang
  • 8 kemenangan untuk Spanyol

Dalam lima pertemuan terakhir, berikut hasil yang tercatat:

  • 27/11/2022 Spanyol 1-1 Jerman - Piala Dunia 2022
  • 17/11/2020 Spanyol 6-0 Jerman - UEFA Nations League
  • 03/09/2020 Jerman 1-1 Spanyol - UEFA Nations League
  • 23/03/2018 Jerman 1-1 Spanyol - Persahabatan
  • 18/11/2014 Spanyol 0-1 Jerman - Persahabatan

Prediksi Skor

Berdasarkan analisis dari berbagai sumber, Spanyol vs Jerman prediksi skor untuk pertandingan ini adalah Spanyol 1-2 Jerman. Meski Spanyol memiliki kekuatan menyerang yang luar biasa, pertahanan Jerman yang kokoh diperkirakan akan menjadi kunci keberhasilan mereka di laga ini.

Halaman Selanjutnya
img_title