Hisense M2 Pro: Proyektor Laser 4K Mini dengan Fitur AI dan Suara Jernih, Cocok untuk Home Cinema
- hisense
Untuk pengguna yang tidak ingin ribet dalam proses instalasi, M2 Pro menawarkan kemudahan dengan fitur keystone otomatis dan fokus otomatis. Keduanya secara otomatis menyesuaikan gambar agar tetap presisi dan tajam di berbagai permukaan proyeksi.
Tak hanya itu, fitur adaptasi warna dinding juga menjadi nilai tambah. Fitur ini mampu menyesuaikan warna gambar dengan latar belakang dinding berwarna selain putih. Ada tujuh warna dinding yang bisa disesuaikan secara otomatis, sehingga pengalaman menonton tetap optimal di berbagai kondisi ruangan.
Dari sisi audio, M2 Pro sudah dibekali dengan Dolby Audio dan DTS Virtual:X, memberikan kualitas suara yang kaya dan jernih tanpa perlu speaker tambahan. Ini tentu menjadi kabar baik bagi pengguna yang menginginkan proyektor dengan performa lengkap dalam satu perangkat.
Untuk sistem operasi, proyektor ini menjalankan VIDAA Smart OS. Pengguna bisa langsung mengakses berbagai aplikasi hiburan populer seperti Netflix, YouTube, dan Disney+ melalui remote suara yang tersedia. Selain itu, dukungan terhadap Dolby Vision dan berbagai format HDR menjadikan tampilan konten semakin realistis dengan detail dan kontras yang lebih tajam.
M2 Pro juga dirancang dengan mempertimbangkan mobilitas. Desainnya yang kompak dan ringan memudahkan pengguna membawanya ke berbagai tempat, baik untuk kegiatan keluarga di rumah, nonton bareng di halaman, maupun presentasi visual di tempat kerja.
Meski belum diumumkan secara resmi soal harga, Hisense memastikan M2 Pro akan tersedia di berbagai pasar internasional, termasuk Amerika Serikat, Jerman, dan Australia. Informasi lebih lanjut mengenai harga dan tanggal rilis di setiap negara akan segera diumumkan dalam beberapa minggu ke depan.