CUKTECH 10: Powerbank Idaman dengan Desain Titanium Gray, Aman Dibawa ke Pesawat, dan Fast Charging 150W!
- Youtube - Fenchel & Janisch
Gadget – Kalau kamu butuh powerbank yang nggak cuma biasa-biasa aja, CUKTECH 10 bisa jadi pilihan tepat! Powerbank ini hadir dengan layar yang bisa menampilkan info detail soal daya yang disalurkan. Selain itu, fitur fast charging hingga 150W bikin pengisian daya makin ngebut!
Desain Premium dan Ringkas
CUKTECH 10 hadir dengan bodi ringkas dan tampilan premium. Material polikarbonat yang digunakan sudah tersertifikasi V-0, artinya lebih aman dan nggak gampang terbakar. Warna Titanium Gray-nya bikin kesan mewah, dipadukan dengan aksen hitam bertekstur di bagian belakang dan atas.
Desainnya yang ergonomis juga bikin powerbank ini nyaman digenggam dan dibawa ke mana-mana. Dengan bobot yang ringan, kamu nggak perlu khawatir powerbank ini makan banyak tempat di tas.
Port dan Kapasitas Daya
Powerbank ini punya dua port utama:
- USB Type-C dengan output maksimal 120W (juga berfungsi sebagai input dengan daya hingga 90W)
- USB Type-A dengan daya maksimal 33W