Xiaomi 11T Pro Turun Harga Drastis di 2025, Cuma Rp 3 Jutaan dengan Spek Flagship!

Xiaomi 11T Pro Turun Harga Drastis di 2025, Cuma Rp 3 Jutaan dengan Spek Flagship!
Sumber :
  • Xiaomi

Gadget – Tahun 2025 menjadi kabar baik bagi pencinta teknologi, khususnya bagi mereka yang sedang mencari smartphone berkualitas dengan harga terjangkau. Pasalnya, Xiaomi 11T Pro yang diluncurkan pertama kali pada 2021, kini mengalami penurunan harga signifikan hingga Rp1,3 juta. Kini, ponsel flagship tersebut bisa dibeli hanya dengan kisaran harga Rp3 jutaan. Menariknya, meskipun harganya turun drastis, kualitas dan fitur yang ditawarkan tetap mengesankan.

Desain Elegan yang Masih Relevan

Hampers Imlek Kekinian: 5 Rekomendasi Gadget yang Stylish dan Bermanfaat, Cocok untuk Orang Tersayang!

Dari sisi tampilan, Xiaomi 11T Pro tetap terlihat modern dan premium. Dengan dimensi 164.1 x 76.9 x 8.8 mm dan bobot 204 gram, perangkat ini nyaman digenggam dan kokoh di tangan. Material bodi yang digunakan juga tidak asal-asalan, memberikan kesan elegan sekaligus tangguh.

Sebagai tambahan, smartphone ini sudah mengantongi sertifikasi IP53. Artinya, perangkat ini tahan terhadap debu dan cipratan air ringan—fitur yang cukup berguna untuk penggunaan harian, terlebih bagi pengguna yang aktif di luar ruangan.

Layar AMOLED 120Hz yang Tajam

Top Game Steam Juli 2025: Dari Counter-Strike 2 hingga Game Viral Umamusume

Salah satu daya tarik utama Xiaomi 11T Pro adalah layarnya. Menggunakan panel AMOLED seluas 6,67 inci dengan resolusi Full HD+ (1080 x 2400 piksel), pengalaman menonton jadi lebih imersif. Selain itu, refresh rate 120Hz yang diusung membuat navigasi terasa mulus dan responsif.

Baik untuk menonton film, bermain game, atau sekadar scrolling media sosial, layar ini mampu menampilkan warna yang hidup dan kontras yang tajam. Inilah salah satu alasan kenapa Xiaomi 11T Pro tetap menjadi favorit, bahkan di tahun 2025.

Halaman Selanjutnya
img_title
5 Saingan Kuat Oppo Find X8: Lebih Canggih dengan Harga Selevel