Jangan Tertipu! Begini Trik Apple Lovers Bedakan iPhone Asli dengan Tiruan

Cara Gampang Bedakan iPhone Asli dan Palsu
Sumber :
  • lifehack

Selain itu, Anda juga bisa menekan kode *#06# untuk menampilkan nomor IMEI. Pastikan angka yang muncul sesuai dengan IMEI pada kotak maupun baki SIM. Bila ada perbedaan, ada kemungkinan perangkat yang Anda pegang bukan produk asli Apple.

Apple Vision Pro M5 Resmi: Lebih Cepat, Lebih Cerdas, dan Nyaman Dipakai

3. Amati Kualitas Fisik dan Desain

Resmi Meluncur! MacBook Pro M5 14 Inci Super Kencang, Baterainya Tembus 24 Jam!

Ciri khas iPhone asli terletak pada kualitas desain yang premium. Saat digenggam, perangkat terasa solid, tanpa ada bagian yang longgar. Tombol-tombolnya responsif saat ditekan, dan logo Apple di bagian belakang tercetak rapi, sejajar, serta halus saat disentuh.

Periksa juga detail kecil, seperti ukuran layar, ketebalan, serta bobot perangkat. Semuanya harus sesuai dengan spesifikasi model resmi. Bahkan, slot SIM pun bisa menjadi petunjuk. Pada iPhone palsu, sering ditemukan tepi kasar atau pemasangan yang tidak presisi. Jika perlu, gunakan kaca pembesar untuk melihat lebih detail.

AirPods Kini Bisa Rekam Audio Berkualitas Studio dan Jadi Remote Kamera iPhone

4. Periksa Sistem Operasi dan Fitur

Inilah bagian paling penting. iPhone asli hanya menggunakan sistem operasi iOS. Untuk mengeceknya, buka Pengaturan > Umum > Pembaruan Perangkat Lunak. Jika perangkat Anda menjalankan iOS dan bisa diperbarui, artinya asli.

Sebaliknya, iPhone palsu biasanya menggunakan Android yang dimodifikasi agar tampil menyerupai iOS. Meski sekilas mirip, fitur-fitur khas Apple tidak bisa dipalsukan.

Cobalah mengaktifkan Siri dengan menekan tombol daya atau mengucapkan perintah “Hai Siri”. Jika fitur ini tidak berfungsi, kemungkinan besar perangkat yang Anda gunakan hanyalah tiruan.


5. Bandingkan Performa

Selain empat langkah utama tadi, performa iPhone asli juga bisa menjadi pembeda. iPhone biasanya berjalan mulus tanpa jeda berlebihan, berkat chip buatan Apple sendiri. Jika ponsel terasa lambat, sering hang, atau tidak mendukung aplikasi resmi dari App Store, Anda patut curiga.


Mengapa Penting untuk Mengecek Keaslian iPhone?

Membeli iPhone palsu bukan hanya merugikan secara finansial. Produk tiruan sering kali tidak aman digunakan karena tidak melalui standar keamanan Apple. Risiko kerusakan lebih tinggi, daya tahan baterai buruk, hingga potensi keamanan data yang terancam.

Selain itu, iPhone palsu tidak akan mendapat dukungan pembaruan iOS, sehingga tidak bisa menikmati fitur terbaru maupun perlindungan keamanan dari Apple. Akibatnya, data pribadi Anda bisa lebih mudah diretas.

Halaman Selanjutnya
img_title