Motor Listrik United T1800, Pilihan Baru yang Elegan dan Ramah Lingkungan

Motor Listrik United T1800, Pilihan Baru yang Elegan dan Ramah Lingkungan
Sumber :
  • United Motor

Soal baterai, United T1800 menggunakan jenis lithium removable dengan kapasitas 60 V 28 Ah. Kalau diisi penuh, baterainya hanya butuh waktu sekitar lima jam aja. Kapasitas tersebut mampu menempuh jarak hingga 65 km dalam satu kali charge.

Mengenal Tyranno, Motor Listrik Rp 25 Jutaan dari Indomobil Emotor

Untuk sistem pengereman, motor ini mengandalkan disc brake baik di bagian depan maupun belakang. Ini tentunya memberikan kenyamanan maksimal saat kamu berkendara. Ban depan memiliki ukuran ring 12 inci, sementara ban belakangnya berjenis tubeless yang kuat dan kokoh.

Kapasitas top speed pada motor ini adalah 75 km/jam, cocok untuk perjalanan santai sehari-hari. Selain itu, kamu juga bisa pilih warna favoritmu karena PT TDI menyediakan lima pilihan warna, yaitu cokelat, hitam, abu-abu, merah, dan putih.

5 Motor Listrik Entry-Level dengan Fitur Aplikasi dan GPS Tracker Terbaik!

Nah, untuk soal harga, motor listrik ini dilego dengan harga Rp 31,5 juta di platform Marketplace United. Bagaimana, apakah motor ini masuk wishlist kamu?

Dapatkan informasi terbaru seputar Gadget, Anime, Game, Tech dan Berita lainnya setiap hari melalui social media Gadget VIVA. Ikuti kami di :
Instagram @gadgetvivacoid
Facebook Gadget VIVA.co.id
X (Twitter) @gadgetvivacoid
Whatsapp Channel Gadget VIVA
Google News Gadget