Harga Xiaomi 17 Pro Bikin Heboh: Layar Belakang AMOLED Uniknya Jadi Sorotan!
- Xiaomi
 
Ringkasan Berita:
Xiaomi 17 Pro resmi meluncur di China dengan fitur layar belakang interaktif berteknologi AMOLED 120Hz yang multifungsi dan futuristik.
Seri terbaru ini menjadi debut pertama chipset Snapdragon 8 Elite Gen 5 di dunia, dikombinasikan dengan sistem kamera Leica generasi baru.
Harga Xiaomi 17 Pro mulai dari Rp11 juta, sementara varian Pro Max mencapai Rp15 jutaan dengan baterai 7.500mAh dan pengisian cepat 100W.
Gadget – Xiaomi kembali mengguncang industri smartphone dengan meluncurkan Xiaomi 17 Pro dan Xiaomi 17 Pro Max di China. Kedua flagship ini memperkenalkan fitur revolusioner berupa layar belakang AMOLED yang interaktif serta desain flat yang elegan. Walau baru dijual di pasar domestik, seri ini diprediksi akan segera menuju pasar global, termasuk Indonesia.
Seri Xiaomi 17 menandai perubahan besar dengan hadirnya kategori baru "Pro Max" yang menggantikan varian “Ultra”. Selain membawa tampilan yang segar, keduanya juga menjadi ponsel pertama di dunia yang ditenagai Snapdragon 8 Elite Gen 5, prosesor 3nm terbaru dari Qualcomm yang menjanjikan performa lebih kencang dan efisien.
Desain Futuristik dan Layar Belakang Dinamis
Varian Xiaomi 17 Pro memiliki layar utama 6,3 inci OLED M10 LTPO beresolusi 1.5K dengan refresh rate adaptif 1-120Hz. Berkat teknologi LIPO packaging, bezel terlihat sangat tipis dan simetris.
Sementara itu, Xiaomi 17 Pro Max hadir lebih besar dengan panel 6,9 inci 2K OLED flat M10 LTPO yang membawa teknologi independent pixel array, diklaim lebih hemat daya hingga 26%.
Yang menjadi pusat perhatian adalah Dynamic Back Display, layar kedua di bagian belakang yang berukuran 2,7 inci pada 17 Pro dan 2,9 inci pada 17 Pro Max. Panel AMOLED 120Hz ini bukan sekadar pajangan, tetapi memiliki fungsi interaktif yang jarang ditemui di smartphone lain.
Melalui layar belakang tersebut, pengguna dapat menampilkan notifikasi, catatan tempel, tiket digital, hingga wallpaper AI dinamis dengan gaya potret unik. Tak hanya itu, Xiaomi menambahkan fitur virtual pet Pangda generasi ketiga yang bisa bereaksi terhadap gerakan tangan pengguna.
Layar ini juga bisa digunakan untuk swafoto menggunakan kamera utama, sehingga hasil gambar lebih jernih. Selain itu, terdapat mode Handheld Console yang memungkinkan pengguna memainkan game retro dengan koneksi Bluetooth controller.