Apple Siap Bayar Mahal untuk RAM iPhone 17 Pro, Ini Alasan di Baliknya

Apple Siap Bayar Mahal untuk RAM iPhone 17 Pro, Ini Alasan di Baliknya
Sumber :
  • gadget360

Bagi Apple, situasi ini menjadi ujian tersendiri. Meski perusahaan membantah adanya rencana kenaikan harga untuk iPhone 17 versi standar, tekanan biaya pada model Pro tetap menjadi perhatian. Keputusan untuk tetap menggunakan RAM LPDDR5x berkualitas tinggi menunjukkan bahwa Apple memilih menjaga performa, meski harus membayar lebih mahal.

iPhone 17 Pro: Kamera 8x Zoom Optik Tajam, Warna Mewah, dan Performa Gahar yang Bikin Tergoda

Ke depan, negosiasi dengan Samsung dan upaya mencari pemasok alternatif akan menjadi kunci bagi Apple dalam menjaga keseimbangan antara kualitas produk dan efisiensi biaya. Di tengah krisis pasokan global, langkah ini menentukan bagaimana iPhone 17 Pro dapat diproduksi secara berkelanjutan tanpa mengorbankan daya saing di pasar.