Mantan Penerjemah Shin Tae-yong Bongkar Rahasia: Pelatih Jepang Lebih Pantas Tangani Timnas Indonesia, Alasannya Mengejutkan

Timnas Indonesia
Sumber :
  • AFC

Mantan penerjemah Shin Tae-yong di Timnas Indonesia, Jeong Seok-seo, mengeluarkan pandangan menarik soal masa depan kursi pelatih Garuda. Pria yang akrab disapa Jeje itu menilai bahwa pelatih asal Jepang bisa menjadi pilihan ideal untuk membesut Timnas Indonesia, menggantikan peran pelatih asal Korea Selatan seperti Shin Tae-yong. Menurutnya, sepak bola Jepang saat ini berada di garda terdepan Asia dan memiliki pendekatan yang cocok untuk karakter pemain Indonesia.

Arya Sinulingga Bocorkan Waktu Hadirnya Pelatih Baru Timnas Indonesia, Bisa Muncul di FIFA Matchday Maret 2026

Pernyataan ini ia sampaikan saat menjadi bintang tamu di kanal Balbalan TV bersama pengamat sepak bola nasional, Ronny Pangemanan, atau yang lebih dikenal dengan sapaan Bung Ropan. Dalam acara itu, Ropan bertanya apakah ada sosok pelatih asal Korea Selatan lain yang layak melatih Timnas Indonesia selain Shin Tae-yong. Namun, jawaban Jeje justru di luar dugaan. Alih-alih menyebut nama pelatih Korea Selatan lain, ia menyarankan PSSI untuk melirik pelatih asal Jepang.

“Kalau boleh jujur, mungkin pelatih dari Jepang lebih cocok dibanding Korea Selatan. Ada perbedaan mencolok antara dua negara ini. Jepang lebih mengandalkan teknik dan kecerdikan dalam bermain, sementara Korea Selatan menonjolkan kekuatan fisik,” ujar Jeje, dikutip dari kanal YouTube Balbalan TV, Sabtu (25/10/2025).

AFC Resmi Jatuhkan Sanksi ke PSSI Usai Gagal ke Piala Dunia 2026, Dua Pelanggaran Fatal Terungkap

Ia menilai bahwa Indonesia masih membutuhkan pelatih yang mampu membangun karakter permainan keras dan berani, karena banyak pemain lokal yang cenderung enggan beradu fisik di lapangan. Namun, menurutnya, pendekatan teknik khas Jepang justru bisa lebih efektif untuk mengembangkan potensi pemain Indonesia yang dikenal memiliki kemampuan olah bola cukup baik.

“Di Indonesia, mental bertanding masih perlu ditingkatkan. Banyak pemain yang ragu saat duel badan, padahal itu penting. Tapi dari sisi teknik, Jepang unggul jauh. Lihat saja bagaimana kualitas umpan pemain-pemain mereka dan cara mereka mengontrol tempo permainan. Baru-baru ini, Jepang bahkan berhasil mengalahkan Brasil,” lanjutnya.

3 Pelatih Kelas Dunia Ditawarkan ke PSSI, Ada Juara Liga Champions Siap Tangani Timnas Indonesia

Dukungan dari Pengamat Nasional

Pandangan Jeje ternyata sejalan dengan pendapat sejumlah pengamat sepak bola Tanah Air. Salah satunya datang dari Rais Adnan, yang juga menilai pelatih asal Jepang bisa menjadi opsi ideal bagi Timnas Indonesia di masa mendatang. Dalam podcast Locker Room yang tayang di YouTube Okezone, Rais menyoroti aspek kedisiplinan dan ketegasan pelatih Jepang yang dianggap sesuai dengan kebutuhan skuad Garuda.

Halaman Selanjutnya
img_title