Kembali dari Masa Lalu! Nokia 800 Tough Generasi Baru Bikin Netizen Nostalgia Berat

Nokia 800 Tough Generasi Baru Siap Tunjukkan Ketangguhannya
Sumber :
  • nokia

Setelah enam tahun tanpa penerus, ponsel tangguh legendaris Nokia 800 Tough tampaknya akan kembali hadir dengan versi terbaru. Informasi ini mencuat tak lama setelah HMD Global memperpanjang kerja sama lisensinya dengan Nokia pada akhir bulan lalu. Langkah ini seolah menjadi sinyal kuat bahwa kemitraan dua nama besar di dunia ponsel itu akan melahirkan perangkat baru yang siap menggugah nostalgia para penggemar ponsel tangguh.

HMD Vibe 5G Meluncur! Desain Kece, Kamera 50MP, Harga Bikin Kaget

Menurut bocoran dari sumber terpercaya di komunitas HMD dan Nokia melalui platform X (dulu dikenal sebagai Twitter), perusahaan sedang menyiapkan Nokia 800 Tough generasi kedua. Model orisinalnya sendiri pertama kali meluncur pada tahun 2019 dan langsung mendapat perhatian berkat ketangguhannya yang ekstrem. Dirancang untuk pengguna yang membutuhkan perangkat tahan banting, ponsel ini menjadi favorit di kalangan pekerja lapangan, petualang, hingga pengguna yang sekadar menginginkan ponsel awet dengan daya tahan super.

Menariknya, generasi terbaru dari Nokia 800 Tough ini dikabarkan tidak akan mengalami banyak perubahan besar. Sumber tersebut menyebutkan bahwa peningkatan utamanya terletak pada port pengisian daya yang kini beralih dari microUSB ke USB-C, mengikuti standar teknologi modern. Selain itu, sistem operasinya akan diperbarui dari KaiOS 2.5.2 ke KaiOS 3.1, versi yang lebih baru dan lebih stabil.

Bikin Kaget! Ini 3 HP Nokia 2025 dengan Kamera Tajam dan Baterai Tahan Berhari-hari

Bocoran render yang beredar juga memperlihatkan tampilan ponsel yang sangat mirip dengan model sebelumnya. Secara desain, Nokia 800 Tough (2025) tetap mempertahankan gaya khasnya yang maskulin dan kokoh, dengan bodi tebal yang didesain agar tahan terhadap benturan keras. Di bagian belakang, terdapat kamera tunggal yang ditemani lampu kilat LED di satu sisi serta kisi-kisi speaker di sisi lainnya—penempatan yang identik dengan versi 2019.

Bagi penggemar ponsel “badak”, kehadiran kembali Nokia 800 Tough ini tentu menjadi kabar menggembirakan. Pasalnya, ponsel ini bukan hanya sekadar alat komunikasi, tetapi juga simbol keandalan dan ketahanan di tengah gempuran smartphone modern yang serba kaca dan rentan.

Wah, Xiaomi 16 Akan Gunakan Teknologi OZO Audio Premium dari Nokia!

Sama seperti pendahulunya, Nokia 800 Tough generasi baru diperkirakan tetap mempertahankan sertifikasi IP68untuk ketahanan terhadap air dan debu. Artinya, perangkat ini mampu bertahan di kedalaman air hingga satu meter selama 30 menit tanpa mengalami kerusakan berarti. Selain itu, ponsel ini juga diyakini masih akan membawa sertifikasi standar militer MIL-STD-810G, yang menjamin ketahanannya terhadap guncangan, suhu ekstrem, dan kondisi lingkungan berat lainnya.

Halaman Selanjutnya
img_title