Eufy Smart Tracker Resmi di Indonesia, Bisa Lacak Barang Hilang Langsung dari iPhone
- Eufy
 
Ringkasan Berita:
Eufy resmi meluncurkan Smart Tracker di Indonesia sebagai solusi pelacak barang berharga yang terhubung langsung ke ekosistem Apple Find My.
Desainnya kecil, ringan, dan elegan dengan fitur tahan air, alarm pintar, serta daya tahan baterai hingga setahun penuh.
Dijual mulai Rp197 ribu, Eufy Smart Tracker tersedia di Tokopedia, Shopee, TikTok Shop, Lazada, dan distributor resmi Anker Indonesia.
Gadget – Kekhawatiran kehilangan barang penting seperti tas, dompet, atau kunci mobil kini bisa diminimalisir. Eufy, merek teknologi di bawah Anker Innovations, resmi menghadirkan Eufy Smart Tracker di Indonesia. Perangkat ini berfungsi untuk melacak posisi barang berharga secara real-time melalui jaringan Apple Find My yang luas.
Sterling Li, Country Director Anker Indonesia, menjelaskan bahwa peluncuran Smart Tracker merupakan langkah Eufy untuk menghadirkan rasa aman dan kenyamanan bagi pengguna di era mobilitas tinggi. “Dengan mengandalkan jaringan global Apple Find My, pengguna tidak perlu cemas kehilangan barang, baik saat bepergian maupun dalam rutinitas harian,” ujarnya dalam keterangan resmi.
Desain Ringkas dan Siap Digunakan di Segala Situasi
Berbeda dari pelacak konvensional, Eufy Smart Tracker hadir dengan desain kecil, ringan, dan elegan. Bentuknya yang ringkas membuat perangkat ini mudah ditempelkan ke berbagai benda seperti koper, dompet, tas kerja, hingga kunci kendaraan. Kepraktisan ini menjadi nilai tambah di tengah gaya hidup modern yang menuntut efisiensi dan keamanan.
Sterling menambahkan, “Kami ingin pengguna merasakan ketenangan dengan teknologi pintar yang mendukung aktivitas mereka. Eufy Smart Tracker bukan hanya alat pelacak, tapi juga simbol gaya hidup cerdas yang peduli pada keamanan.”
Selain desainnya yang minimalis, perangkat ini dibekali fitur tahan air sehingga tetap berfungsi meski terkena hujan atau tumpahan cairan. Artinya, pengguna bisa mengandalkannya dalam kondisi ekstrem tanpa khawatir perangkat rusak.
Fitur Pelacak Lengkap dan Alarm Cerdas
Eufy Smart Tracker dilengkapi dengan fitur alarm bawaan yang dapat diaktifkan melalui aplikasi Find My di iPhone. Saat pengguna tidak menemukan barangnya, cukup aktifkan suara alarm dari aplikasi untuk membantu menemukannya. Suara alarm yang keras membuat benda lebih mudah ditemukan bahkan di tempat ramai.