Warga Belanda Heboh! Dick Advocaat Disarankan Jadi Pengganti Kluivert di Timnas Indonesia

Dick Advocaat
Sumber :
  • x.com

Ringkasan Berita:

Nova Arianto Akhirnya Coret Nicholas Mjosund, Ini Alasan Winger Norwegia Gagal Bela Timnas Indonesia U-17 di Piala Dunia
  • Warga Belanda ramai menyebut Dick Advocaat sebagai kandidat ideal pengganti Patrick Kluivert di Timnas Indonesia setelah pelatih tersebut resmi dipecat.

  • PSSI dan Erick Thohir belum menetapkan siapa pengganti Kluivert, bahkan rela melewatkan FIFA Matchday demi mencari sosok pelatih berkualitas.

  • Dick Advocaat kini melatih Curacao dan berpeluang lolos ke Piala Dunia 2026, membuatnya dianggap cocok memimpin skuad Garuda.

Gadget – Kabar mengejutkan datang dari Belanda. Warga Negeri Kincir Angin tiba-tiba ramai membicarakan posisi pelatih Timnas Indonesia yang kini kosong setelah pemecatan Patrick Kluivert. Nama Dick Advocaat, sosok legendaris sepak bola Belanda, mendadak disebut-sebut sebagai sosok ideal pengganti Kluivert.

Pernyataan Pemain Spanyol Ini Jadi Kenyataan? Tak Ada Pelatih Top Mau Tangani Timnas Indonesia

Publik Belanda tampaknya masih menaruh perhatian terhadap perkembangan sepak bola Indonesia, terutama karena masih banyak figur asal Belanda yang aktif di struktur teknis PSSI. Di antaranya adalah penasihat Jordi Cruyff, Direktur Teknik Alexander Zwiers, Kepala Pencari Bakat Simon Tahamata, serta Regi Blinker yang bertugas mengembangkan pembinaan sepak bola nasional.

Diskusi mengenai calon pelatih Timnas Indonesia muncul di media Belanda seperti Voetbalprimeur, yang awalnya hanya membahas keberadaan nama-nama Belanda di struktur kepelatihan Garuda. Namun, pembahasan itu meluas hingga muncul seruan dari warganet yang menilai Dick Advocaat layak diberi kesempatan.

Doa Nova Arianto: Qatar Jadi Tanah Bersahabat untuk Timnas Indonesia U-17

Erick Thohir Masih Menyaring Kandidat

Ketua Umum PSSI Erick Thohir menegaskan bahwa proses pencarian pelatih baru Timnas Indonesia tidak bisa dilakukan tergesa-gesa. Ia meminta publik bersabar karena PSSI berupaya mendapatkan sosok yang benar-benar tepat untuk memimpin skuad Garuda ke level lebih tinggi.

“PSSI masih melakukan proses seleksi dan penilaian. Kami ingin pelatih yang bisa memberikan dampak nyata,” ujar Erick dalam salah satu pernyataannya.

Akibat proses yang belum tuntas, Timnas Indonesia bahkan rela melewatkan jadwal FIFA Matchday di bulan November. Meski sejumlah nama dari Asia hingga Eropa telah dikaitkan, Erick belum memastikan siapa yang akan resmi menempati posisi tersebut.


Dick Advocaat Jadi Sorotan

Nama Dick Advocaat muncul dari perbincangan di media sosial Belanda. Salah satu warganet bernama CaNedBra menyebut, “Dick baik-baik saja di Curamaribo (Curacao).” Komentar itu disusul oleh pengguna lain, 51South, yang menulis, “Mungkinkah Dickie sudah dihubungi Timnas Indonesia?”

Halaman Selanjutnya
img_title