FIFA Masih Beri Harapan! Timnas Indonesia U17 Bisa Lolos 32 Besar Piala Dunia Jika Penuhi Syarat Ini

Timnas Indonesia U-17
Sumber :
  • Timnas Indonesia

Ringkasan Berita:

Hanya Timnas Indonesia yang Absen, Tim ASEAN Lain Padat Jadwal FIFA Matchday November
  • Meski kalah dari Brasil dan Zambia, FIFA masih memberi kesempatan Timnas Indonesia U17 untuk lolos ke babak 32 besar Piala Dunia U17.

  • Syaratnya, Garuda Muda wajib menang besar atas Honduras di laga terakhir Grup H agar bisa masuk klasemen delapan tim peringkat ketiga terbaik.

  • Peluang tetap tipis karena Indonesia harus bersaing ketat dengan tim-tim seperti Kolombia, Uganda, dan Tunisia di peringkat ketiga antargrup.

Gadget – Kekalahan beruntun dari Brasil dan Zambia memang membuat langkah Timnas Indonesia U17 berat untuk melaju ke babak 32 besar Piala Dunia U17 2025 di Qatar. Namun, harapan itu belum sepenuhnya tertutup. FIFA masih membuka peluang bagi pasukan muda asuhan Nova Arianto untuk melangkah lebih jauh, meski syaratnya cukup berat.

Kabar Gembira untuk Indra Sjafri, Timnas U-23 Indonesia Dapat Keuntungan Besar Jelang SEA Games 2025

Dua hasil buruk di laga awal membuat Indonesia berada di posisi juru kunci Grup H. Dalam dua pertandingan itu, Garuda Muda kebobolan tujuh gol tanpa balas, masing-masing dari Brasil dan Zambia. Namun, turnamen ini memiliki format yang memungkinkan delapan tim peringkat ketiga terbaik lolos ke babak 32 besar. Di sinilah peluang Indonesia masih terbuka.

Peluang Lolos lewat Jalur Peringkat Ketiga

Nova Arianto Pasrah tapi Tegas: Jangan Bebani Timnas U-17 di Ujung Jurang Piala Dunia

FIFA memberi kesempatan kepada setiap tim yang finis di posisi ketiga grup untuk bersaing di klasemen khusus peringkat ketiga terbaik. Dari 12 grup yang ada, hanya delapan tim dengan performa terbaik yang berhak lolos ke fase berikutnya. Saat ini, Indonesia memang belum mengantongi satu pun poin, namun masih ada satu laga tersisa melawan Honduras yang bisa menjadi penentu.

Jika Indonesia mampu meraih kemenangan atas Honduras di laga terakhir, posisi mereka akan naik ke peringkat ketiga Grup H. Situasi ini cukup menguntungkan karena Honduras sudah menelan dua kekalahan dan memiliki selisih gol lebih buruk dibanding Indonesia.

Kemenangan dengan skor besar bisa membuat Indonesia unggul dalam selisih gol dan berpeluang menyalip beberapa tim lain di klasemen peringkat ketiga terbaik.

Syarat Ketat agar Indonesia Lolos

Agar peluang itu benar-benar hidup, Indonesia tidak hanya harus menang, tetapi juga menang dengan selisih gol besar. Ini penting karena beberapa tim di klasemen peringkat ketiga terbaik seperti Maroko, Inggris, Republik Ceko, Tunisia, Paraguay, dan Arab Saudi sudah mengoleksi tiga poin.

Halaman Selanjutnya
img_title