Shin Tae-yong Buka Suara! Tepis Isu Kembali Tangani Timnas Indonesia Gantikan Kluivert!

Shin Tae-yong
Sumber :
  • Ulsan HD

Isu kembalinya Shin Tae-yong ke kursi pelatih Timnas Indonesia kembali memanas di kalangan pecinta sepak bola Tanah Air. Nama pelatih asal Korea Selatan itu kembali ramai diperbincangkan setelah kekalahan Timnas Indonesia dari Irak dalam lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026. Namun, Shin Tae-yong langsung membantah kabar tersebut dan menegaskan bahwa dirinya tidak akan kembali melatih skuad Garuda.

4 Pelatih Kelas Dunia yang Layak Tangani Timnas Indonesia, Nomor 2 dan 3 Pernah Juara di Inggris

Pernyataan itu disampaikan langsung melalui media ternama asal Korea Selatan, KBS, yang mengutip konfirmasi dari sang pelatih. “Shin Tae-yong membantah rumor kembali ke Timnas Indonesia,” tulis KBS seperti dilansir dari akun X @KORFootballNews. Pernyataan ini sekaligus menutup spekulasi yang belakangan semakin ramai di media sosial, di mana banyak pendukung Timnas berharap kembalinya sang pelatih yang telah memberikan banyak prestasi.

Nama Shin Tae-yong Kembali Menggema di Stadion

PSSI Tekor Rp100 Miliar! Rahasia Biaya Fantastis Pemecatan Shin Tae-yong dan Patrick Kluivert

Suasana Stadion King Abdullah Sports City di Jeddah, Arab Saudi, mendadak penuh nostalgia ketika ribuan suporter Indonesia meneriakkan nama Shin Tae-yong usai kekalahan tipis 0–1 dari Irak. Sorakan “STY! STY!” menggema di seluruh tribune, seakan menggambarkan kerinduan publik sepak bola Tanah Air terhadap sosok pelatih yang telah meninggalkan jejak kuat di Timnas.

Bagi banyak fans, Shin Tae-yong bukan sekadar pelatih. Ia dianggap sebagai arsitek kebangkitan sepak bola Indonesia dalam beberapa tahun terakhir. Bersamanya, skuad Garuda mencatatkan berbagai pencapaian bersejarah yang sebelumnya tak pernah terjadi. Di bawah tangan dinginnya, Timnas Indonesia berhasil menembus babak 16 besar Piala Asia 2023 untuk pertama kalinya sepanjang sejarah.

Rafael Struick dan Ivar Jenner Siap Tampil, Media Vietnam Ragukan Peluang Timnas Indonesia di SEA Games 2025

Selain itu, Shin Tae-yong juga sukses membawa Indonesia lolos ke babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia—sebuah pencapaian yang menjadi kebanggaan besar bagi pencinta sepak bola nasional. Puncak prestasinya datang pada November 2024 ketika Indonesia mencatat kemenangan bersejarah 2–0 atas Arab Saudi, sebuah hasil yang membangkitkan rasa percaya diri dan optimisme di kalangan pemain maupun suporter.

Kesuksesan di Timnas Muda

Bukan hanya di level senior, kiprah Shin Tae-yong juga sangat terasa di skuad muda Indonesia. Ia berhasil membawa Timnas U-23 lolos ke Piala Asia U-23 untuk pertama kalinya pada tahun 2024. Tak berhenti sampai di situ, pada debutnya di ajang tersebut, Indonesia U-23 bahkan mampu melaju hingga semifinal—pencapaian yang membuat dunia sepak bola Asia menaruh perhatian khusus kepada Indonesia.

Halaman Selanjutnya
img_title