Nova Arianto Pasrah tapi Tegas: Jangan Bebani Timnas U-17 di Ujung Jurang Piala Dunia

Nova Arianto
Sumber :
  • tvonenews.com

Ringkasan Berita:

FIFA Masih Beri Harapan! Timnas Indonesia U17 Bisa Lolos 32 Besar Piala Dunia Jika Penuhi Syarat Ini
  • Nova Arianto minta masyarakat tak memberi ekspektasi tinggi kepada pemain muda Timnas Indonesia U-17 yang kini di ambang tersingkir dari Piala Dunia U-17.

  • Laga kontra Honduras akan jadi penentu nasib Timnas U-17 di Grup H, di mana kemenangan wajib diraih agar peluang lolos tetap hidup.

  • Nova menegaskan semua pemain siap tempur, termasuk Panji yang sebelumnya cedera, serta menekankan pentingnya proses pembelajaran bagi generasi muda.

Gadget – Pelatih Timnas Indonesia U-17, Nova Arianto, mengimbau masyarakat agar tidak menaruh ekspektasi terlalu tinggi pada skuad Garuda Muda yang tengah berjuang di Piala Dunia U-17 2025 Qatar. Menurutnya, tekanan berlebih justru bisa menghambat perkembangan pemain yang masih dalam tahap belajar dan berproses di level internasional.

Hanya Timnas Indonesia yang Absen, Tim ASEAN Lain Padat Jadwal FIFA Matchday November

“Terima kasih atas semua dukungan yang diberikan kepada kami, tapi sekali lagi jangan bebani pemain muda dengan ekspektasi berlebihan,” ujar Nova.

Timnas Indonesia U-17 kini berada dalam posisi sulit setelah dua kekalahan beruntun dari Zambia dan Brasil. Hasil itu membuat peluang Garuda Muda untuk menembus babak 32 besar menjadi sangat tipis, namun masih ada kesempatan di laga terakhir melawan Honduras.

Kabar Gembira untuk Indra Sjafri, Timnas U-23 Indonesia Dapat Keuntungan Besar Jelang SEA Games 2025

Pertandingan pamungkas di fase Grup H akan digelar di Lapangan Latihan 2 Aspire Zone, Senin (10/11/2025) malam waktu setempat. Laga ini menjadi penentu apakah Indonesia masih bisa menjaga asa di Piala Dunia U-17 atau harus pulang lebih awal.


Laga Hidup-Mati Melawan Honduras

Bagi Nova Arianto, duel melawan Honduras bukan sekadar pertandingan, tetapi juga kesempatan emas bagi para pemain untuk menunjukkan karakter dan mental juara.

“Kami datang ke sini bukan sebagai tuan rumah, melainkan hasil dari perjuangan di babak kualifikasi. Itu sudah sebuah kebanggaan tersendiri,” ucap Nova.

Ia menegaskan, setiap langkah yang telah dicapai tim patut diapresiasi, meskipun belum mampu membawa hasil maksimal. “Saya senang kita ada di sini, pemain bisa berproses, dan kita mendapat pengalaman berharga melawan tim-tim kuat seperti Brasil, Zambia, dan Honduras,” sambungnya.

Walaupun peluang lolos kini sangat kecil, Nova menolak menyerah. Menurutnya, perjalanan ini adalah bagian dari proses pembentukan generasi emas sepak bola Indonesia.

Halaman Selanjutnya
img_title